17 Manfaat dan Khasiat Utama Olahraga buat Kesehatan


Olahraga (sport) merupakan kegiatan yang bertujuan melatih tubuh agar sehat dan kuat, jasmani dan rohani. Olahraga sangat penting untuk mempertahankan kebugaran tubuh kita karena dengan olahraga akan membuat gerakan pada tubuh secara keseluruhan, merangsang otot-otot pada bagian tubuh lainnya untuk turut bergerak sehingga otot-otot akan terlatih, sirkulasi darah dalam tubuh akan lancar, oksigen cukup, metabolisme menjadi lancar, tubuh akan segar bugar, meningkatkan kinerja otak menjadi lebih baik dengan lancarnya aliran darah dan oksigen ke otak lancar. Sebaliknya, bila kurang olahraga, bagian tubuh menjadi kurang gerak, tubuh pun akan menjadi kurang sehat dan bisa mengganggu fungsi organ yang terdapat dalam tubuh.

Kesimpulannya, olahraga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Jadi, walau  Anda memiliki akitivitas dan rutinitas yang padat, upayakan tetap selalu berolahraga secara teratur misalnya 30 menit sampai 1 jam per hari, seminggu 3 sampai 4 kali, dengan hari yang tidak berurutan (misal senin, rabu, jum’at, dan minggu) untuk memberikan kesempatan agar otot-otot rileks dan tidak terlalu berat beraktivitas serta mengurangi resiko cedera otot.


Pilih olahraga yang sesuai dengan keinginan anda, gunakan pakaian olahraga yang sesuai, menyerap keringat, dan jangan lupa sebelum memulai olahraga agar melakukan pemanasan untuk mencegah resiko cedera otot. Beberapa contoh olahraga yang murah dan mudah dilakukan seperti senam aerobik, jalan kaki, jogging (berlari), berenang, bersepeda, lompat tali (skipping), dsb.

Nah, berikut ini merupakan 17 Manfaat dan khasiat utama olahraga, sebagai berikut :
  1. Bermanfaat melancarkan metabolisme tubuh, distribusi dan penyerapan nutrisi dalam tubuh menjadi lebih efektif dan efisien, serta melancarkan sistem pencernaan
  2. Bermanfaat untuk meningkatkan semangat dalam menjalani aktivitas (rutinitas) sehari-hari
  3. Bermanfaat mengontrol berat badan karena olahraga akan membakar banyak kalori
  4. Bermanfaat menambah kinerja jantung menjadi lebih sehat dan kuat
  5. Berkhasiat membuat tidur menjadi lebih nyenyak dan mengurangi resiko insomnia (susah tidur)
  6. Bermanfaat untuk meningkatkan konsentrasi, daya ingat (memory), kreativitas, kesehatan, meningkatkan koordinasi dan fungsi otak sebagai pusat syaraf karena olahraga akan meningkatkan kandungan oksigen dalam darah  dan memperlancar aliran darah menuju otak
  7. Berkhasiat merangsang pertumbuhan sel-sel baru, mengganti sel-sel tubuh yang rusak, serta memperlancar aliran hormon dalam tubuh, meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh sehingga mengurangi resiko terserang berbagai penyakit.
  8. Berkhasiat meningkatkan kekuatan, kepadatan, dan menguatkan struktur tulang sehingga bisa mengurangi resiko pengeroposan tulang atau osteoporosis
  9. Bermanfaat mengencangkan otot-otot pada tubuh seperti otot pada tangan, kaki, paha dan punggung
  10. Berkhasiat untuk kecantikan wanita secara alami dan sehat seperti melangsingkan perut (olahraga sit up, side plank), membuat bentuk tubuh terlihat menjadi lebih indah, sehat, dan lentur.
  11. Bermanfaat membentuk postur tubuh yang ideal bagi pria, karena olahraga bisa melatih otot lengan dan dada agar menjadi lebih kencang dan menonjol (atletis)
  12. Pada wanita, olahraga teratur bisa berkhasiat meningkatkan kinerja kelenjar getah bening, mengurangi keriput (kantung) pada mata, sehingga mata terlihat bening dan indah.
  13. Berkhasiat untuk membuat pertumbuhan rambut agar subur, sehat, dan indah karena sirkulasi darah ke seluruh tubuh termasuk ke akar rambut menjadi lancar
  14. Berkhasiat membuat kulit wanita menjadi lebih cantik, sehat, bercahaya, dan awet muda, karena olahraga bisa menjaga produksi kolagen yang bermanfaat bagi kulit, membuat pori-pori kulit leluasa mengeluarkan keringat, kotoran yang menyumbat,  dan toksin (racun) yang melekat pada kulit seperti sisa kosmetik.
  15. Bermanfaat mencegah depresi, mengurangi kecemasan, anti stress dan mengontrol emosi karena otak akan melepaskan banyak hormon endorphin dan neurotransmitter yang berfungsi mengatur suasana hati (emosi) menjadi riang.
  16. Berkhasiat membantu tubuh mengurangi timbunan lemak, membakar kolesterol dan trigliserida sehingga tubuh menjadi sehat dan mengurangi resiko penyakit darah tinggi, diabetes, stroke, obesitas (kegemukan), penyakit jantung, bahkan bisa mengurangi resiko terserang penyakit kanker seperti kanker usus besar, kanker payudara, kanker paru-paru, dsb
  17. Berkhasiat meningkatkan gairah seksual, mencegah disfungsi ereksi pada pria dan meningkatkan gairah seksual pada wanita, karena olahraga bisa meningkatkan sirkulasi darah ke alat vital (genital), sehingga otot-otot sekitar alat vital menjadi lebih kencang dan sensitif.

2 komentar:

  1. Thanks infonya bermanfaat sekali,...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kembali mas/mbak, atas kunjungannya ke blog mas BW.... salam : Bambang warsita

      Hapus

Dear Abang/Neng yang cakep dan baik hati.... Jika ingin meninggalkan komentar, jangan lupa mengisi ID-nya.... Btw, dengan segala kerendahan hati, kalo tidak keberatan tolong di share (berbagi) artikel yang ada di blog mas BW via facebook, twitter, google+, dsb, kepada keluarga, kerabat, sahabat, teman, dll siapa tau infonya bisa bermanfaat buat orang lain, hitung-hitung sebagai amal jariyah..Terima kasih, sudah berkunjung ke blog Mas BW... salam hangat : Bambang Warsita