Level Domain


Domain dibagi menjadi 3 bagian yaitu :

Top level domain (TLD), adalah extension atau akhiran dari sebuah nama domain, yang merupakan level utama dalam penamaan domain. Ada 2 kelompok utama dalam TLD, yakni country code top-level domains (ccTLD) dan generic top-level domains (gTLD). Country code top-level domains(ccTLD) merupakan sebuah level domain tertinggi yang didasarkan pada kode negara seperti .id, .us, .ca, .ru, dan masih banyak lainnya. Sedangkan generic top-level domains (gTLD) merupakan sebuah level domain tertinggi yang digunakan secara umum seperti .com, .mil, .net, .gov, .edu, .asia, .info ,.org dan masih banyak lainnya.

Second level domain adalah nama domain itu sendiri. Second level inilah yang merupakan domain pilihan yang kita beri nama. Top level dan Second level ini merupakan level wajib yang harus digunakan agar sebuah domain bisa dibentuk. Second Level Domain merupakan nama domain yang ada di sebelah kiri TLD. Agar Anda tidak menjadi bingung, saya akan memberikan contohnya, (Nama domain).com . Nah, kata (Nama domain) ini merupakan Second Level Domain (SLD), sedangkan .com merupakan Top Level Domain (TLD).


Sedangkan Lower level domain adalah level domain tingkat rendah. Keberadaan lower level ini tidak begitu penting. Karena tanpa lower level ini, domain tetap bisa berdiri. Lower lever ini dipakai untuk subdomain pertama, subdomain kedua, ketiga dan seterusnya. Lower Level Domain merupakan nama domain yang ada di sebelah kiri SLD. Lower Level Domain dapat dibagi lagi menjadi Third Level Domain, Fourth Level Domain, Fifth Level Domain, dan seterusnya. Namun hal ini sangat jarang. Kebanyakan nama domain hanya sampai SLD saja.

Jenis-jenis domain berdasarkan TLD

Berikut jenis-jenis domain berdasarkan Top Level Domainnya. Alias pembagian nama domain berdasarkan ekstensi domain tersebut :
Global Top Level Domain (gTLD) adalah domain yang menggunakan ekstensi global/TLD internasional. Ada banyak jumlah GTLD yang bisa digunakan untuk website, diantaranya :
.COM = (Commercial) untuk perusahaan komersil. Contoh www.(nama website).com
.NET  =(Network) untuk perusahaan jaringan/networking. Contoh www.(nama website).net
.ORG = (organization) untuk badan organisasi. Contoh www.(nama website).org
.TV = (television) untuk perusahaan penyiaran televisi. Contoh : www.(nama website).tv
.GOV = (government) untuk lembaga pemerintahan. Contoh : www.(nama website).gov
dan masih banyak yang lain seperti .cc, .in, .co, .im dan sebagainya.

Country Code Top Level Domain (ccTLD) adalah domain yang menggunakan ekstensi sesuai dengan negara/wilayah masing-masing. Untuk bisa menggunakan domain ini harus memenuhi persyaratan yang telah ditentukan pada masing-masing negara.
.ID (Indonesia) ekstensi domain untuk Indonesia
.AU (Australia) ekstensi domain untuk Australia
.MY (Malaysia) ekstensi domain untuk Malaysia
.UK (United Kingdom) ekstensi domain untuk Inggris
.SG (Singapore) untuk negara Singapura
dan masih banyak yang lain tergantung negara masing-masing.

 

Domain Indonesia 
Domain Indonesia (.id) merupakan domain yang menggunakan ekstensi khusus untuk web-web Indonesia. Oleh karena menyangkut negara, maka penggunaannya pun diatur sesuai peraturan yang berlaku. Beberapa contoh domain indonesia :
.CO.ID = untuk perusahaan komesial, badan usaha, sejenis
.WEB.ID = untuk individu/kelompok
.SCH.ID = untuk sekolah
.AC.ID = untuk perguruan tinggi
.OR.ID = untuk organisasi
.GO.ID = untuk instansi/badan pemerintahan
.MIL.ID = untuk instansi militer
.NET.ID = untuk perusahaan penyedia jasa telekomunikasi berlisensi

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dear Abang/Neng yang cakep dan baik hati.... Jika ingin meninggalkan komentar, jangan lupa mengisi ID-nya.... Btw, dengan segala kerendahan hati, kalo tidak keberatan tolong di share (berbagi) artikel yang ada di blog mas BW via facebook, twitter, google+, dsb, kepada keluarga, kerabat, sahabat, teman, dll siapa tau infonya bisa bermanfaat buat orang lain, hitung-hitung sebagai amal jariyah..Terima kasih, sudah berkunjung ke blog Mas BW... salam hangat : Bambang Warsita